Cegah Kambuhnya Vertigo, Ini Beberapa Cara yang Dapat Dilakukan

Net/rmolsumsel.id
Net/rmolsumsel.id

Vertigo merupakan salah satunya jenis sakit kepala yang sering datang secara mendadak tanpa disadari. Penyakit ini memiliki sensasi berputar, padahal sang penderita sedang diam.


Hal itu bisa terjadi karena panca indra kita seolah memberi sinyal ke otak bahwa tubuh mengalami ketidakseimbangan, meski sebenarnya tidak demikian.

Untuk mencegah kambuhnya vertigo, dilansir dari laman Halodoc, terdapat cara yang bisa dilakukan, seperti:

1. Menghindari gerakan kepala yang tiba-tiba.

2. Biasakan bangun dari posisi tidur secara bertahap, dengan duduk terlebih dahulu.

3. Posisikan kepala sedikit lebih tinggi dari tubuh saat tidur.

4. Hindari gerakan meregangkan leher.

5. Hindari gerakan membungkuk.

6. Hindari kebiasaan merokok dan konsumsi minuman beralkohol.

7. Hindari benturan pada kepala.

8. Obati dengan baik penyakit yang berpotensi menimbulkan vertigo (misalnya diabetes atau tekanan darah tinggi).

9. Batasi asupan makanan berlemak.

10. Cukupi kebutuhan cairan tubuh.

11. Konsumsi obat-obatan sesuai indikasi.

Selain melakukan langkah-langkah pencegahan tersebut, perlu juga mengelola stres dengan baik. Sebab, stres dapat memicu kekambuhan vertigo.

Selain stres, dehidrasi juga dapat memicu kambuhnya vertigo. Oleh karena itu, perbanyaklah minum air putih, kurangi asupan garam, dan hindari alkohol karena dapat memicu dehidrasi.

Tak kalah penting juga untuk memastikan tidur yang cukup setiap harinya. sama seperti stres dan dehidrasi, kurang tidur juga dapat memicu munculnya serangan vertigo. Jika merasa tidak mendapatkan tidur malam yang cukup, tidurlah di siang hari selama setidaknya 2 jam, agar jumlah jam tidur harian tercukupi.