Beri Rasa Aman Masyarakat, Kapolda Sumsel: Tidak Perlu Tutupi Baju Dinas Polri

Kapolda Sumsel Irjen Toni Harmanto menebar benih ikan Nila di kolam kebun keluarga Polres OKI, Rabu (15/12). (Ist/rmolsumsel.id)
Kapolda Sumsel Irjen Toni Harmanto menebar benih ikan Nila di kolam kebun keluarga Polres OKI, Rabu (15/12). (Ist/rmolsumsel.id)

Kapolda Sumatera Selatan Irjen Toni Harmanto meminta jajarannya untuk hadir di tengah-tengah masyarakat untuk memberi rasa aman dan nyaman.


“Marilah kita mencontoh dari bapak Dir Lantas Polda Sumsel yang menerapkan personel yang menggunakan kendaraan roda dua untuk tidak memakai jaket yang menutupi baju dinas Polri,” kata Toni dalam kunjungannya ke Mapolres OKI, Rabu (15/12).

Menurut Toni, kehadiran polisi di jalanan dengan menggunakan seragam Polri lengkap membuat masyarakat merasa aman dan hal itu dapat menekan tindak kriminalitas yang akan terjadi.

Di sisi lain, lanjut Toni, masih banyak anggota Polri baik di Polda Sumsel maupun Polres jajaran yang melakukan pelanggaran-pelanggaran berat yang berakibat Pemberhentian Tidak dengan Hormat (PTDH). Sehingga perlu dilakukan pembinaan sebelum terjadi pelanggaran yang bersifat merugikan instansi ataupun pribadi.

Guna menyesuaikan kemajuan era digital, Polda Sumsel pun merancang aplikasi Gakkumdu untuk pengaduan pelanggaran yang dilakukan oknum anggota kepolisian.

“Perkembangan dunia digital saat ini maka kita harus segera menyesuaikan. Sedangkan untuk penanganan konflik di wilayah harus berkoordinsi dengan instansi terkait guna penyelesaian permasalahan tersebut,” ucap Toni.

Dalam kunjungan kerja tersebut, Kapolda Sumsel disambut Bupati OKI, Iskandar dan Kapolres OKI AKBP Diliyanto. Selain memberikan pengararahan jajaran Polres OKI, Kapolda juga melakukan penanaman bibit buah Manggis dan penebaran benih ikan Nila di kebun keluarga Polres OKI.

Selain itu juga dilaksanakan penandatanganan pakta integritas oleh Karolog, Kapolrestabes Palembang dan Kapolres Muba serta penyerahan DIPA Tahun Anggaran 2022 kepada Karolog, Kapolrestabes Palembang dan Kapolres Muba oleh Kapolda Sumsel.