Banjir Dukungan untuk Airlangga Hartarto Nyapres, Zainudin Amali: Kami Agak Kaget

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto. (Net/rmolsumsel.id)
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto. (Net/rmolsumsel.id)

Terus bermunculannya dukungan kepada Airlangga Hartarto menjadi indikator positif Ketua Umum Partai Golkar itu untuk maju di Pilpres 2024.


“Kami agak kaget sebenarnya. Karena banyak deklarasi dukungan pada calon presiden kami, pak Airlangga,” kata Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPP Partai Golkar, Zainuddin Amali seperti diberitakan Kantor Berita RMOLAceh, Selasa (25/1).

“Ini sangat penting tentu saja menurut kami, karena relawan ini bisa jadi hal penting,” imbuhnya.

Koordinator Relawan Muda Airlangga (RMA), Firman Mulyadi menegaskan, pihaknya siap mendukung dan mengkonsolidasikan dukungan pencapresan Airlangga pada Pilpres 2024.

Firman mengatakan, RMA mendukung penuh pencapresan Airlangga. RMA juga mendukung langkah politik Airlangga untuk berkoalisi dengan partai politik mana saja dan siapapun calon wakil presidennya. 

Sementara itu, Pembina RMA, Khalid Zabidi menambahkan, Relawan Muda Airlangga akan terus mengkomunikasikan secara informal soal pencapresan Airlangga Hartarto di tubuh partai.

RMA juga membuka semua kemungkinan untuk Airlangga berpasangan dengan tokoh-tokoh populer di tanah air dalam kontestasi Pilpres 2024.

Menteri Koordinator bidang Perkonomian, Airlangga Hartarto, jadi jagoan Partai Golkar sebagai calon presiden pada 2024. Sejauh ini, elektabilitas Airlangga terus menempel nama-nama lain yang digadang-gadang bakal jadi kandidat kuat seperti Prabowo Subianto, Ganjar Pranowo, atau Anies Baswedan.