Sebanyak 100 polisi wanita (Polwan) Polda Sumsel dan jajaran diberikan pelatihan pertolongan pertama para korban bencana atau pscyhological first Aid (PFA).
- Bantu Korban Banjir Bandang, Polres Lahat Turunkan Tim Trauma Healing
- Satgas Kemanusiaan Indonesia Fokus Bantu Trauma Healing Untuk Korban Gempa di Turki
- Bantu Pulihkan Trauma Korban Bencana Alam, Polwan Polda Sumsel Ikuti Latihan PFA
Baca Juga
Karo SDM Polda Sumsel Kombes Pol Ucu Kuspriyadi mengatakan, pelatihan PFA bertujuan untuk meningkatkan kemampuan Polwan dalam memberikan bantuan pertama kepada masyarakat yang terdampak permasalahan sosial maupun terjadi bencana alam.
"Jika terjadi permasalahan sosial atau terjadi bencana alam maka Polwan yang sudah kita latih PFA kan kita terjunkan untuk memulihkan trauma healing," kata Kombes Pol Ucu Kuspriyadi.
Dikatakan Ucu, Polwan yang akan diterjunkan ini nantinya sebagai tenaga konselor untuk memberikan konseling trauma healing kepada masyarakat yang trauma akibat bencana alam maupun permasalahan sosial lainnya.
"Materi pelatihan yang akan diberikan dalam pelatihan PFA berupa teori cara menangani korban trauma akibat bencana serta praktek langsung cara menangani korban kena bencana," beber dia.
Sementara, Psikolog BPBD Sumsel, Erna Susilawati mengatakan, PFA sebagai upaya agar reaksi stres yang muncul ketika menghadapi situasi krisis tidak naik ketahap depresi.
"Karena kalau sudah naik ketahap depresi bisa mengganggu gangguan jiwa disini peran pendampingan maupun konseling trauma healing untuk memulihkan keadaan trauma yang mereka alami akibat bencana ataupun bencana sosial," tandas dia.
- Polisi Tangkap Pelaku Pembacokan Akibat Hutang Sewa Alat Berat di Ogan Ilir
- Polda Sumsel Dukung Ketahanan Pangan dengan Pembagian Sayuran Segar
- Puluhan Massa Geruduk Polda Sumsel, Tuntut Transparansi Barang Bukti Kasus Narkoba