Sidak Hari Pertama Kerja, BKPSDM Muratara Pastikan Tidak Ada Pegawai Bolos

Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) menggelar inspeksi mendadak/Foto: Alam
Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) menggelar inspeksi mendadak/Foto: Alam

Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) menggelar inspeksi mendadak (sidak) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muratara pada hari pertama kerja setelah libur bersama. 


Sidak yang dilakukan pada Kamis (30/1) ini melibatkan kerja sama dengan Satpol PP dan Inspektorat serta dibagi menjadi dua tim.

Kepala BKPSDM Muratara, Lukman, melalui Koordinator Tim Sidak, Deni, menjelaskan bahwa sidak ini bertujuan untuk memantau kehadiran pegawai setelah libur panjang. Deni memastikan bahwa tidak ada pegawai yang kedapatan bolos atau memperpanjang libur.

"Tidak ada pegawai yang bolos, namun ada dua Kepala Dinas yang tidak hadir karena ada tugas Dinas Luar (DL)," ujar Deni.

Selain itu, Deni menambahkan bahwa sidak tidak hanya dilaksanakan di lingkungan Pemkab, tetapi juga akan dilakukan di tingkat Kecamatan, Puskesmas, dan Kelurahan pada Jumat (31/1).

"Besok kami akan sidak lagi di Kecamatan, Puskesmas, dan Kelurahan," kata Deni.

Untuk meningkatkan disiplin pegawai, BKPSDM berencana untuk melaksanakan sidak secara rutin setiap tiga bulan sekali. Fokus utama dalam sidak kali ini adalah memastikan kehadiran dan kepatuhan terhadap jam kerja pegawai.

"Kami tidak main-main. Jika ada pegawai yang bolos atau malas bekerja, maka siap menerima sanksi. Sanksi tersebut bisa berupa pemotongan Tunjangan Pendapatan Pegawai (TPP) atau sanksi lisan dan tulisan dari unit kerja masing-masing," pungkasnya.