Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno dinilai mampu membangkitkan ekonomi Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) ditengah keterpurukan akibat pandemi Covid-19. Karena itu, Jaringan Wanita Nusantara (Jawara) Sandi Bekasi Raya mendeklarasikan dukungan untuk Menparekraf ini berlaga di Pilpres 2024 mendatang.
- Sandiaga Uno Sebut PPP All Out Dukung Ganjar-Mahfud Naikan gaji Guru Rp 30 Juta
- Sandi Uno: Menteri dari PPP Kawal Jokowi sampai Akhir Masa Jabatan
- PPP Sumsel Optimis Sandiaga Uno Dipilih jadi Bacawapres Ganjar Pranowo
Baca Juga
Ketua Umum Jawara Sandi Bekasi Raya, Aini Kartaarmadja mengatakan, dukungan untuk Sandiaga didasarkan pada komitmen dan kepedulian untuk mengembangkan pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) untuk membangkitkan ekonomi rakyat.
“Hari ini kami sepakat mendorong Pak Sandiaga jadi presiden 2024. Karena kerjanya sudah nyata, bisa membangun ekonomi di saat sedang terpuruk melalui UMKM,” ujar Ketua Umum Jawara Sandi, Aini Kartaarmadja dalam keterangannya, Sabtu (21/5).
Bagi Aini, sosok Sandiaga yang juga Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra, terbukti konsisten, pekerja keras, dan banyak berkorban bagi masyarakat.
“Saat ekonomi turun waktu awal pandemi, Pak Sandiaga turun langsung dan menyelesaikan masalahnya,” katanya.
Senada, salah satu pelaku UMKM Erlina Soeprapto mengaku senang dengan kepedulian Sandiaga terhadap pelaku UMKM. Sehingga para pelaku UMKM terus semangat dalam menjalankan usahanya.
“Sebagai UMKM, saya merasa sangat dihargai oleh Pak Sandiaga yang suka mengangkat kami. Banyak semangat yang diberikan, terutama kepada saya kaum difabel,” pungkasnya.
- Sandiaga Uno Sebut PPP All Out Dukung Ganjar-Mahfud Naikan gaji Guru Rp 30 Juta
- Sandi Uno: Menteri dari PPP Kawal Jokowi sampai Akhir Masa Jabatan
- Dapat Dukungan Repnas, Gibran Janji Dukung Permodalan UMKM