Presiden PKS Minta Calon Bupati Manfaatkan Facebook Untuk Kampanye

Presiden PKS meminta kepada paslon bupati-wakil bupati yang didukung oleh PKS pada pilkada serentak tahun 2020 untuk memanfaatkan media sosial Facebook, Instagram, aplikasi zoom meeting dan sebagainya untuk sarana kampanye dan sosialisasi.


Dia juga meminta para calon yang diusung mengutamakan program kepentingan masyarakat. 

"Harus memiliki program yang berpihak pada rakyat," demikian disampaikan presiden PKS Sohibul Iman pada rapat koordinasi nasional pemenangan pilkada serentak 2020 secara virtual, di hotel Novotel, Palembang, Sabtu (29/8). 

Menurutnya ditengah pandemi Covid-19, pentingnya memanfaatkan teknologi untuk melakukan kampanye dan sosialisasi visi misi masing-masing calon kepala daerah kepada masyarakat.

"Oleh karena itu teknologi harus dimanfaatkan untuk melakukan kampanye, karena kita saat ini sedang dilanda pandemi covid 19, harus kreatif," ujar Sohibul. 

Lebih lanjut dia meminta para kandidat untuk menjaga menjaga ruh integritas, karena itu salah satu pertimbangan pemilih dalam menentukan pilihan.

"Militansi kader dan simpatisan PKS harus tetap terjaga, dan tentu kader PKS di kabupaten akan tetap solid untuk memenangkan paslon yang kami usung," ungkap dia. 

Sementara itu, ketua Umum DPW PKS Sumsel M Toha apa yang disampaikan presiden PKS kepada kader dan paslon menjadi semangat untuk meraih kemenangan pada pilkada serentak nanti. 

"Mesin partai akan bergerak untuk memenangkan paslon yang kami usung, untuk itu kader harus bergerak secara langsung,"kata Toha. 

Rapat virtual di hotel Novotel tersebut dihadiri seluruh paslon bupati-wakil bupati yang diusung dan jajaran pengurus DPW PKS Sumsel.