Puluhan anggota Polda Metro Jaya, mulai dari pangkat bintara hingga perwira menengah, menjalani mutasi. Pergantian posisi atau jabatan terhadap 62 anggota itu tertuang dalam Surat Telegram Kapolda Metro Jaya Nomor ST/370/VII/KEP./2022.
- Ada Unsur Kelalaian dalam Tewasnya Pekerja Tambang di Areal Disposal PT Trimata Benua?
- Kapal Pembawa Pengungsi Rohingya Masuk Indonesia Diprediksi Akan Meningkat
- Tim Gabungan Musnahkan 6 Hektar Ladang Ganja di Aceh Utara
Baca Juga
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Endra Zulpan menyebut, rotasi ini bukan buntut dari kasus penembakan yang terjadi di rumah dinas Irjen Ferdy Sambo di wilayah Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan.
"Itu rotasi kalau enggak salah tanggal 12 Agustus ya, cukup lama itu. Mutasi rutin biasa untuk jenjang karier," tegas Zulpan di Polres Metro Jakarta Barat, Selasa (23/8).
"Tidak ada kaitan soal persoalan yang rekan-rekan (wartawan) hubungkan, ada yang WA apakah ada hubungan dengan kasus Duren Tiga, tidak ada sama sekali," sambungnya.
Dari sejumlah jabatan yang dimutasi, di antaranya adalah jabatan Kasat Polda Metro dan Polres Metro hingga Kapolsek.
- Diduga Korban Pembunuhan, Sekretaris BPD Karang Dapo Ditemukan Tak Bernyawa di Sungai Ogan
- Bejat ! Begini Cara Indrawan Mengelabui Korban
- Dua Karyawan PT SKB Dibebaskan, Serikat Pekerja dan Ormas Garda Prabowo Datangi Pengadilan Tinggi Palembang