Momen Anies Baswedan Bertemu Fans Fanatiknya, Andra Tisu, di Palembang

Fans fanatik Anies Baswedan, Andra Tisu. (repro/rmolsumsel.id)
Fans fanatik Anies Baswedan, Andra Tisu. (repro/rmolsumsel.id)

Bakal Calon Presiden (Bacapres) Anies Baswedan tengah berkunjung ke Palembang, Sabtu (9/9) malam, untuk menghadiri sejumlah kegiatan. 


Salah satu momen yang menjadi sorotan adalah pertemuan akrab Anies Baswedan dengan seorang pedagang asongan bernama Andra Tisu, yang dikenal sebagai penggemar fanatik Anies.

Andra Tisu, yang sering mengenakan atribut dan merchandise Anies Baswedan, seperti topi dan kaos dengan gambar Anies, dikenal di Palembang karena kerap berjualan tisu di Simpang 4 Bandara SMB II Palembang. 

Pertemuan antara Anies dan Andra Tisu menjadi viral setelah video pertemuan mereka beredar luas.

Dalam video tersebut, Andra Tisu dengan penuh kegembiraan menyambut Anies Baswedan yang mendatanginya. "Pak Anies, ya Allah, Allahu Akbar!" teriak Andra mengungkapkan kegembiraannya. 

Andra Tisu sempat curhat kepada Anies lantaran dirinya sedang mengalami musibah. Dimana mertua yang disayanginya telah berpulang. "Pak Anies, aku dapat musibah," kata Andra. 

Meskipun tengah berduka, Andra Tisu sangat senang dapat bertemu dengan idolanya. 

"Saya senang sekali bisa bertemu, aku sedang berduka, tapi aku antara sedih, itu keluarga, aku senang sekali pak, sama bapak. Sebenarnya kalau aku mau ikut acara ini aku lagi berduka, tapi ini sudah diizinkan untuk kepentingan masa depan, maju, maju, maju, Bismillah pak," ujarnya dengan tulus. 

Andra juga mengungkapkan rasa bangga dan dukungannya terhadap Anies karena mencari perubahan. "Aku bangga, fanatik, ini presiden perubahan, saya tak mencari penerus tapi aku mencari perubahan, pak Anies perubahan lho," tambah Andra.

Anies pun dengan ramah mendekati Andra Tisu. "Akhirnya sampai, kak Andra, sudah lama saya ingin jumpa," kata Anies.

Anies pun memberikan dukungan dan belasungkawa atas musibah yang dialami Andra. "Turut berbelasungkawa, Insya Allah ibu mertua khusnul khatimah, dilapangkan kuburnya ditinggikan derajatnya," katanya.

Pertemuan yang penuh emosi antara Anies dan Andra Tisu juga dibagikan melalui akun Instagram resmi Anies Baswedan, yang mengungkapkan kebahagiaannya atas pertemuan ini. Anies menuliskan, 

"Senang sekali akhirnya bisa ketemu pedagang asongan paling terkenal se-Palembang: Kak Andra Tisu," kata Anies

"Kak Andra sudah pengen ketemu sejak tahun lalu, tapi belum sempat karena kami masih bertugas di Jakarta. Tapi akhirnya kami sempat video call beberapa waktu lalu. Dan alhamdulillah hari ini bisa jumpa langsung," tambahnya. 

Pertemuan ini menjadi momen berharga dan penuh makna bagi keduanya serta menguatkan ikatan antara Anies Baswedan dan para pendukungnya di Palembang.