Kepergian Ameer Azikra putra dari mendiang ustadz Arifin Ilham meninggalkan duka yang mendalam dari banyak kalangan. Bahkan, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno terkenang dengan dakwah anak muda yang inspiratif yang giat melanjutkan perjuangan ayahnya dijalan syiar agama.
- Nisan Kuno Tipe Aceh Ditemukan di Palembang, Kondisinya Tidak Terawat
- Puluhan Ribu Warga Israel Turun ke Jalan: Netanyahu Harus Berhenti!
- Tiga Relawan MER-C Selamat dari Ledakan di RS Indonesia Gaza
Baca Juga
"Inna lillahi wa inna ilaihi rojiun...Allahummaghfirlahu warhamhu, @ameer_azzikra, putra almarhum guru saya dan sahabat saya Ustadz Arifin Ilham," kata Sandiaga Uno dikutip dari akun @sandiuno, Senin (29/11).
"Semangatnya untuk berdakwah meneruskan perjuangan sang ayah, menjadi tauladan bagi generasi muda saat ini," ucapnya.
Bahkan ada satu kalimat dari dakwah Ameer yang membekas di hati Sandiaga Uno.
"Pesan yang saya ingat dari dakwah ananda adalah orang bertakwa selalu bahagia," katanya.
Sebelum kepergian Ameer, Sandi mengungkapkan pernah berjanji ingin bertemu untuk membahas pengembangan ekonomi.
Beberapa waktu lalu, kami sempat berjanji untuk bertemu, membahas pengembangan ekonomi dan penciptaan lapangan kerja bagi umat, khususnya di Pesantren Az-zikra, namun Allah belum takdirkan," ucapnya.
- Sandiaga Uno Sebut Festival Sriwijaya Jadi Salah Satu yang Terbaik di Indonesia
- Sandiaga Uno Usulkan Layanan Bebas Visa Masuk Bagi 20 Negara
- Jadi Ketua Bappilu PPP, Sandiaga: Insya Allah Saya Emban Tugas Ini