Inalillahi Wainnailaihi Rojiuun..telah berpulang ke ramhatullah H Pahri Azhari, Bupati Muba 2008-2015. Pahri tutup usia pada Kamis (23/4/2020) pukul 13.00 WIB setelah sempat menjalani perawatan di RS Siloam Sriwijaya Palembang.
- Diduga Terlilit Hutang, Pria di Lubuklinggau Nekat Akhiri Hidup dengan Gantung Diri
- Pilkada Empat Lawang Dipastikan Lawan Kotak Kosong, KPU Beberkan Penyebab Gagalnya Paslon HBA-Heny
- Tahun Ini, RSUD Sobirin Dipindah ke RSUD Pangeran Muhammad Amin
Baca Juga
"Saya atas nama pribadi dan Kepala Daerah Muba berduka cita atas kepergian Pak Pahri Azhari, Bupati Muba Periode 2008-2015," ucap Bupati Muba Dr H Dodi Reza Alex Noerdin Lic Econ MBA.
Di mata Dodi, Almarhum adalah sosok seorang kakak, pengusaha, politisi, dan mantan bupati.
"Banyak ilmu yang saya dapat dari almarhum. Beliau orang baik dan sudah memberikan kontribusi pembangunan di Kabupaten Muba," ungkapnya.
Dodi juga merasakan duka mendalam yang menimpa segenap masyarakat Muba. Mereka kehilangan sosok seorang bapak, Pahri Azhari.
"Semoga almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT, Amin ya rabbal allamin," ucapnya lagi.
Diketahui, sebelumnya Pahri Azhari mengalami insiden kecelakaan Kamis (16/4/2020) lalu saat mengendarai motor gede (Moge) melintasi Sembawa, Kabupaten Banyuasin.
Kerabat Pahri Azhari, Fakhruddin kepada media mengklarifikasi perihal ini. "Ya, benar beliau sempat dirawat di RS Siloam Palembang," ungkapnya.
Dikatakan, insiden kecelakaan tersebut terjadi saat Pahri Azhari hendak melakukan perjalanan mengendarai motor besarnya dari Palembang menuju Sungai Lilin, Muba.[ida]
- TMMD 2023, Muba Gelontorkan Anggaran Rp10 Miliar
- Antisipasi Gangguan Kamtibmas saat Lebaran, Kapolda Sumsel Lakukan Penebalan Anggota di OKI
- TPU Pelitasari Muara Enim Ramai Dikunjungi Peziarah, Pedagang Bunga Panen Cuan