Habib Umar Tegaskan Dukung Amin di Pilpres 2024

abib Umar Abdul Aziz bin Abdurrahman Syahab mendukung penuh pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. (Denny Pratama/RMOLSumsel.id)
abib Umar Abdul Aziz bin Abdurrahman Syahab mendukung penuh pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar. (Denny Pratama/RMOLSumsel.id)

Ulama terkemuka asal Palembang sekaligus Pendiri Pondok Pesantren Rubath Al-Muhibbien, Habib Umar Abdul Aziz bin Abdurrahman Syahab mendukung penuh pasangan calon Presiden dan Wakil Presiden Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar.


Hal ini didapat setelah Ketua Tim Hukum Nasional paslon Anies-Muhaimin (THN Amin) Ari Yusuf Amir bertemu langsung dengan Murid kesayangan Abuya Sayyid Muhammad bin Alwi bin Abbas Al-Maliki Al-Hasani, Makkah Al Mukarramah.

Habib Umar Abdul Aziz menekankan pentingnya dukungan dari parlemen dalam mewujudkan agenda perubahan yang mereka usung.

Menurut Habib Umar, pasangan AMIN dan partai-partai pengusung serta pendukungnya memiliki keterkaitan yang sangat vital dalam konteks pemerintahan.

"Keberhasilan pasangan AMIN dalam mewujudkan agenda perubahan sangat bergantung pada dukungan yang mereka terima dari parlemen," ungkap Habib Umar.

Dalam sistem parlementer, lanjut Habib Umar, dukungan dari partai-partai pengusung seperti Partai Nasdem, PKB, dan PKS menjadi landasan politik yang krusial bagi pasangan AMIN di tingkat parlemen.

"Dukungan ini penting untuk memperoleh mayoritas yang diperlukan dalam pengambilan keputusan legislatif," jelasnya.

Dengan mayoritas di parlemen, pasangan AMIN dapat lebih mudah mengamankan persetujuan untuk kebijakan, undang-undang, serta alokasi anggaran yang mendukung agenda perubahan yang mereka usung.

"Dukungan dari parlemen juga mempermudah proses legislasi. Pasangan AMIN memerlukan kerjasama dan kesepakatan dari anggota parlemen untuk mendorong undang-undang yang sesuai dengan visi dan program mereka," tambahnya.

Tanpa dukungan parlemen yang kuat, sambungnya, implementasi agenda perubahan akan menjadi sulit karena sulitnya mendapatkan persetujuan dan dukungan yang diperlukan dari lembaga legislatif.

Habib Umar menekankan bahwa hubungan erat antara pasangan AMIN dengan partai-partai pengusung dan pendukungnya sangatlah krusial dalam memastikan bahwa agenda perubahan yang mereka usung dapat dijalankan dengan lancar melalui dukungan parlemen yang solid.

"Saya mengajak masyarakat untuk tidak hanya memilih pasangan AMIN, tetapi juga memilih partai pendukungnya dalam pemilu legislatif mendatang untuk mengukuhkan langkah-langkah menuju perubahan yang diamanatkan," pungkasnya.