Datang ke Golkar, Gibran Mengaku Sudah Komunikasi Dengan Puan

Gibran Rakabuming Raka saat berada di Kantor DPP Golkar, Jakarta Barat, Sabtu (21/10)/RMOL
Gibran Rakabuming Raka saat berada di Kantor DPP Golkar, Jakarta Barat, Sabtu (21/10)/RMOL

Gibran Rakabuming Raka mengaku sudah berkomunikasi dengan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) soal pinangan sebagai bakal cawapres Prabowo Subianto.


Bahkan, Gibran juga mengamini saat disinggung komunikasinya dengan Ketua DPP PDIP, Puan Maharani.

"Sudah, sudah komunikasi ya (dengan PDIP dan Puan Maharani)," singkat Gibran saat berada di Kantor DPP Golkar, Jalan Anggrek Neli Murni, Slipi, Jakarta Barat, Sabtu (21/10).

Di PDIP, Gibran belum lama ini ditunjuk sebagai juru kampanye sekaligus juru bicara Ganjar-Mahfud.

Namun kini, putra sulung Presiden Joko Widodo ini justru menerima surat rekomendasi Partai Golkar untuk menjadi bakal cawapres Prabowo.

“Saya ucapkan terima kasih kepada keluarga besar Golkar. Saya sangat apresiasi keputusan Rapimnas untuk selanjutnya akan kami koordinasikan dan tindak lanjuti dengan Pak Prabowo,” kata Gibran saat menerima surat dukungan dari Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto.