Cerita Korban Selamat Kecelakaan Mobil Travel Terjun ke Sungai di Musi Rawas, Sempat Hanyut 10 Meter

Kondisi kecelakaan mobil travel di Musi Rawas, Sumatera Selatan. (Handout)
Kondisi kecelakaan mobil travel di Musi Rawas, Sumatera Selatan. (Handout)

Kecelakaan yang dialami mobil travel Toyota Rush BG 1850 XO di jalan lintas Desa Lubuk Muda, Kecamatan Muara Kelingi, Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan menewaskan 4 orang dan dua selamat.


"Menurut keterangan penumpang travel yang berhasil selamat sekira pukul 06.00 Wib, mobil yang ditumpangi tujuan dari Kota Palembang menuju Desa Lesung Batu kecamatan Rawas Ulu Kabupaten Muratara," kata Kapolres Musi Rawas AKBP Andi Supriadi melalui Kapolsek Muara Kelingi, Iptu Kosim.

Di dalam mobil tersebut berisi enam orang yang terdiri dari satu orang sopir beserta lima penumpang. Adapun ke lima orang penumpang itu tiga orang perempuan dan dua orang laki-laki. 

"Setiba di TKP (tempat kejadian perkara), sopir travel diperkirakan mengantuk tidak bisa mengendalikan kendaraan yang sudah mengarah masuk perosok samping jembatan Kelingi, sehingga kecelakaan tidak terelakkan lagi masuk Sungai Kelingi mengakibatkan mobil tenggelam beserta penumpangnya," jelas Kapolsek.

Akibat kecelakaan itu tiga orang di dalam mobil beserta 1 sopir tewas yakni Tati (34), warga Desa Lesung Batu, Kecamatan Rawas Ulu (Muratara), Wulandari (30), warga Desa Lesung Batu, Kecamatan Rawas Ulu (Muratara), Elsa (24), warta Prabumulih dan Atman (25), warta Desa Lesung Batu, Kecamatan Rawas Ulu (Muratara). 

"Tiga penumpang beserta 1 sopir travel dinyatakan tenggelam bersama mobil," bebernya.

"Sekira pukul 07.30 Wib setelah dilakukan evakuasi pencarian oleh personil Polsek Muara Kelingi dan warga, 4 korban kecelakaan yang tenggelam dalam peristiwa tersebut berhasil ditemukan masih di dalam mobil tenggelam dalam keadaan sudah meninggal dunia," jelasnya

Kemudian keempat korban meninggal dunia dibawa ke Puskesmas Muara Kelingi untuk di identifikasi. Sedangkan penumpang yang berhasil selamat di dalam mobil tersebut dua orang yakni Taufik Hidayat dan Anisa Angelina. 

Sementara itu mobil travel yang tenggelam oleh warga sekitar telah dipasang tali pengikat agar tidak hanyut jauh dari tempat kejadian perkara. 

Lebih lanjut, berdasarkan hasil keterangan dari korban selamat, kejadian bermula pada Rabu, 23 Mei 2024 sekitar pukul 22.30 WIB, selesai acara Bimtek  Siskeudes di Hotel Wyndham Kota Palembang melanjutkan pulang untuk ke Desa Lesung Batu Kecamatan Rawas Ulu beserta kompoi rombongan mobil lainnya. 

"Yang mana mobil yang ditumpangi merupakan travel Freeline masih keluarga dari rombongan penumpang warga Desa Lesung Batu yang selamat," terangnya.

Adapun posisi korban Arman (sopir) dN sebelah sopir Elsa. Lalu di bangku tengah penumpang sebelah kiri Anisa Angelina, bangku tengah Tati, sebelah kanan belakang sopir Wulandari. Kemudian posisi kursi belakang Taufik Hidayat.

Setelah itu sambung Kapolsek, sekitar pukul 05.40 WIB di TKP jembatan Kelingi, sopir yang kelelahan mengantuk tidak bisa mengendalikan kendaraan. Sehingga terjadi kecelakaan tunggal yang mengakibatkan sopir beserta 3 penumpang meninggal dunia di TKP akibat tenggelam. Sementara 2 penumpang selama akibat pintu belakang mobil terbuka lantaran kerasnya benturan jatuh dan penuhnya beban bagasi barang bawaan mobil.

"Penumpang selamat Anisa Angelina yang mencoba keluar dari mobil sempat hampir hanyut tenggelam sekitar 10 meter dari TKP berhasil diselamatkan oleh Taufik Hidayat," bebernya.

Akibat kejadian tersebut seluruh penumpang di evakuasi di Puskesmas Muara Kelingi. Sedangkan korban meninggal dunia yang identitasnya sudah diketahui telah dikonfirmasi dengan pihak keluarganya dan akan menjemput mengambil jenazah.