Meski sudah resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon presiden dan wakil presiden, pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD belum memiliki sebutan khusus terkait Pilpres 2024. Berbeda dengan pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar yang sudah memiliki sebutan Amin.
- Didukung saat Pilpres, Ganjar-Mahfud Kehilangan Bunda Iffet
- Ganjar Bocorkan Arahan Tertutup Megawati di Rakernas V PDIP
- Qodari Anggap Gugatan Kubu 01 dan 03 Hanya Pura-pura
Baca Juga
Karena itulah, bakal capres poros PDIP Ganjar Pranowo mengajak warga untuk turut andil dalam memberikan masukan terkait akronim pasangan Ganjar-Mahfud yang akan berlaga pada Pilpres 2024.
“Kita akan ajak masyarakat lagi kira-kira cocoknya apa?” ucap Ganjar saat jumpa pers di Gedung KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (19/10).
Ganjar mengaku sudah mendapatkan banyak masukan terkait akronim Ganjar-Mahfud. Namun, kata mantan Gubernur Jawa Tengah ini, akronim tersebut belum dipatenkan.
“Sudah muncul beberapa singkatan, barangkali yang ada di sini akan bisa usul, tentu akan kita terima dengan senang hati,” demikian Ganjar.
- Didukung saat Pilpres, Ganjar-Mahfud Kehilangan Bunda Iffet
- Mahfud MD Desak Kasus Pemagaran Laut Diproses Pidana
- Jauh Sebelum Prabowo, Mahfud MD Ternyata Pernah Usul Koruptor Dimaafkan