Sebanyak 18 personel Polres PALI resmi naik pangkat satu tingkat lebih tinggi dalam upacara apel kenaikan pangkat yang diadakan di halaman Mako Polres PALI pada Selasa (2/7) pagi.
- ASN Kini Bisa Naik Pangkat 2 Bulan Sekali
- 67 Personel Polres Muba Naik Pangkat di Akhir Tahun
- Awal Tahun, 75 Personil Polres Muba Naik Pangkat
Baca Juga
Kenaikan pangkat ini merupakan wujud penghargaan dari Polri atas kinerja, loyalitas, kedisiplinan, dedikasi, dan tanggung jawab para personel.
Upacara dipimpin langsung oleh Kapolres PALI AKBP Khairu Nasrudin didampingi Wakapolres KOMPOL Dedi Rahmad Hiyadat, S.H., seluruh Pejabat Utama (PJU), Bhayangkari Cabang PALI, dan seluruh anggota apel.
Dalam sambutannya, Kapolres menyampaikan kenaikan pangkat ini bukan hanya hak, tetapi juga amanah dan tanggung jawab yang lebih besar. "Tugas-tugas saudara yang akan datang semakin berat dan banyak tantangannya," tegas Kapolres.
Kapolres berpesan kepada seluruh personel untuk menyikapi dan melaksanakan seluruh perintah pimpinan dengan bersungguh-sungguh dan penuh rasa tanggung jawab. Dia juga meminta anggota Polri dapat menjalankan perannya sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat, serta penegak hukum yang profesional, humanis, dan modern.
"Jadikan momen ini sebagai pedoman langkah awal yang lebih baik dari sebelumnya, sehingga dapat memperbaiki kelemahan yang ada dan meningkatkan pelayanan Polri kepada masyarakat," harap Kapolres.
Adapun rincian personel yang mendapat kenaikan pangkat diantaranya Aipda ke Aiptu 2 personel, Bripka ke Aipda 1 personel, Brigadir ke Bripka 1 personel. Briptu ke Brigadir 3 personel, Bripda ke Briptu 11 personel.
- 11 Perwira Polres PALI Resmi Tempati Jabatan Baru, Ini Pesan Kapolres
- Wakil Bupati dan Kapolres PALI Tinjau Rekapitulasi Hasil Pemilu 2024 di Tingkat Kecamatan
- ASN Kini Bisa Naik Pangkat 2 Bulan Sekali