Usai Dilantik, Kades Terpilih Diminta Langsung Kerja

Pj Bupati Muba Apriyadi melantik tiga Kepala Desa terpilih di Kecamatan Sungai Keruh/ist.
Pj Bupati Muba Apriyadi melantik tiga Kepala Desa terpilih di Kecamatan Sungai Keruh/ist.

Pelantikan Kepala Desa terpilih mulai dilakukan Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin. Pelantikan pertama dilakukan terhadap tiga Kepala Desa di Kecamatan Sungai Keruh, Senin (7/11/2022).


Adapun tiga Kepala Desa yang dilantik yakni Kepala Desa Rantau Sialang Pesta Lozi, Kepala Desa Kertajaya M Syukur, dan Kapala Desa Keramat Jaya Rozali. 

"Sudah pelantikan ini langsung bekerja, silaturahmi ke Tokoh Masyarakat dan warga untuk mengabdi dan menginventarisir kebutuhan masyarakat," ujar Pj Bupati Muba Apriyadi usai melakukan pelantikan. 

Bukan hanya itu, Apriyadi juga mengingatkan Kepala Desa untuk merangkul semua komponen masyarakat, termasuk rival beserta tim sukses yang sebelumnya bersaing pada Pemilihan Kepala Desa (Pilkades). 

"Ke depan Kades terpilih untuk turut andil menggencarkan program Gerakan Sumsel Mandiri Pangan (GSMP) dan menekan angka stunting khususnya di Kecamatan Sungai Keruh," jelas dia. 

Sementara, Camat Sungai Keruh, Edy Heryanto mengatakan, selain Kepala Desa, dalam kesempatan itu pula dilakukan pelantikan terhadap Ketua TP PKK Desa. 

"Ini menjadi suatu kehormatan, karena Kecamatan Sungai Keruh menjadi yang pertama dilaksanakan nya pelantikan Kepala Desa," tandas dia.