Ucok Abdul Rauf Jabat Pj Wali Kota Palembang

Suasana Pj Walikota Palembang, Ucok Abdul Rauf Damenta dilakukan  Rabu (19/6) pukul 10.00 WIB di Griya Agung, Palembang oleh Pj Gubernur Sumsel  Agus Fatoni.(Dudy Oskandar/RMOLSumsel.id)
Suasana Pj Walikota Palembang, Ucok Abdul Rauf Damenta dilakukan  Rabu (19/6) pukul 10.00 WIB di Griya Agung, Palembang oleh Pj Gubernur Sumsel  Agus Fatoni.(Dudy Oskandar/RMOLSumsel.id)

Ucok Abdul Rauf  dilantik menjadi Pj Walikota Palembang menggantikan Ratu Dewa yang bakal maju dalam Pilwako Palembang 2024.


Ucok Abdul Rauf  dilantik menjadi Pj Walikota Palembang menggantikan Ratu Dewa yang bakal maju dalam Pilwako Palembang 2024

Pelantikan Pj Walikota Palembang, Ucok Abdul Rauf Damenta dilakukan  Rabu (19/6) pukul 10.00 WIB di Griya Agung, Palembang oleh Pj Gubernur Sumsel  Agus Fatoni.

Hadir Ketua DPRD Sumsel Hj RA Anita Noeringhati , Sekda Palembang Ratu Dewa dan jajaran dan perwakilan forkompinda Sumsel.

Selain itu juga dilakukan pengambilan sumpah jabatan dan pelatikan penjabat Ketua Tim Penggerak PPK Kota serta Pengukuhan Pejabat Ketua Posyandu kota   Palembang Irma Habie Ucok Damenta.

Penyerahan surat keputusan Menteri Dalam Negeri tentang Penjabat Bupati OKI kepada Teddy Meilwansyah.

Dalam kesempatan itu juga dilakukan pengumuman pemenang lomba Esai Andai Aku Jadi Gubernur Sumsel yang diselenggarakan oleh kantor berita RMOLSumsel.id.

Diketahui, Ucok Abdul Rauf saat ini menjabat sebagai Inspektur II Inspektorat Jenderal Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni berharap amanah Pj Walikota Palembang baru dapat melaksanakan  amanah dengan sebaik baiknya.

"Terima kasih pak Ratu Dewa yang telah menjadi Pj Walikota Palembang banyak peninggalan pak Ratu Dewa yang menjadi legasi ke depan dan selamat kepada Pak Teddy telah mendapat SK Perpanjangan ," katanya.

Dia berharap duet Ucok dan Ratu Dewa yang kini menjadi Sekda Kota Palembang bisa memajukan dan mengoptimalkan pembangunan di kota Palembang.

Agus Fatoni menilai selama ini  Sumsel banyak melakukan gerakan serentak bersama kabupaten kita  seperti pasar murah, bedah rumah, sanitasi serentak, penanganan stunting dan inflasi dan lain lain.

" Selamat pejabat baru yang baru lantik dan selamat kepada pak Ratu Dewa, atas pengabdiannya" katanya.