Truk Bermuatan Minyak Terguling di Jalan Soekarno-Hatta, Arus Lalu Lintas Lumpuh Selama Beberapa Jam

Kondisi truk bermuatan minyak terguling di Jalan Soekarno -Hatta Palembang . (Fauzi/RMOLSumsel.id)
Kondisi truk bermuatan minyak terguling di Jalan Soekarno -Hatta Palembang . (Fauzi/RMOLSumsel.id)

Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di ruas Jalan Soekarno-Hatta, Kecamatan Sukarami, Palembang, pada Senin (23/12/2024) pagi. Insiden ini melibatkan empat truk sekaligus, menyebabkan salah satu truk bermuatan minyak terguling di tengah jalan.  


Akibat kecelakaan tersebut, arus lalu lintas dari Simpang Pallem menuju Simpang Macan Lindungan terganggu selama beberapa jam. Truk yang terguling, Toyota Dyna dengan nomor polisi BG 8625 UD, membuat minyak yang diangkutnya menjadi tumpah hingga ke jalan

Panit Lantas Polsek Sukarami, Iptu Marjani, menjelaskan bahwa kecelakaan terjadi sekitar pukul 00.00 WIB. 

"Informasi dari warga, kejadian ini terjadi sejak tengah malam," ujar Marjani.  

Ia menjelaskan, insiden bermula ketika sebuah truk fuso BG 8864 NJ hendak keluar dari halaman pool usai bongkar muatan. Di saat bersamaan, truk Toyota Dyna melintas dari arah Simpang Pallem. 

"Karena kondisi gelap dan jalanan licin akibat hujan, truk fuso mundur dan truk Toyota Dyna tidak dapat menghindar hingga terguling," jelasnya.  

Nahas, dua truk lain juga terlibat dalam kecelakaan beruntun tersebut, memperparah situasi. Sopir truk Toyota Dyna mengalami luka-luka dan segera dilarikan ke rumah sakit untuk perawatan.  

"Bisa dibilang ini kecelakaan beruntun. Dua truk sudah kami amankan di Pos Laka Musi 2, sementara dua lainnya masih dalam penanganan. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini," tambahnya.  

Proses evakuasi truk yang terguling memakan waktu hingga pagi hari. Satu unit truk derek besar dikerahkan untuk menyingkirkan kendaraan tersebut dari jalan, dan arus lalu lintas kembali normal sekitar pukul 10.30 WIB.