Partai Persatuan Pembangunan (PPP) berkomitmen mengawal pemerintahan Presiden Joko Widodo sampai akhir.
- Dugaan Korupsi Pertambangan Dwinad Nusa Sejahtera, Lebih Besar dari Kasus ABS di Kejati Sumsel, Ada Nama Boy Tohir dan Sandiaga Uno?
- Dikunjungi Sandiaga Uno, Hingga Raih Penghargaan, UMKM Binaan PLN UID S2JB Berhasil Tunjukkan Kualitasnya
- Kaesang dan Sandi Uno Masuk Radar PSI untuk Pilgub Jakarta
Baca Juga
Salah satu menteri dari PPP, Sandiaga Uno, yang kini menjabat Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, menuturkan, partainya akan menyelesaikan tugas di pemerintahan sampai masa jabatan berakhir di 2024.
"Kami mendapat arahan dari ketua umum, bahwa kami bekerja sesuai tugas dan fungsi, serta menyelesaikan sampai akhir masa pemerintahan," katanya, di Hotel Golden Boutique, Jakarta Pusat, Minggu (19/11).
Namun, kata Sandiaga, jika Presiden Joko Widodo ingin merombak kabinetnya, tentu itu hak prerogatif presiden.
"Itu hak prerogatif presiden, jika mau merombak," tegasnya.
Pada bagian lain dia mengatakan, saat ini dia bertugas memenangkan pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD pada Pilpres 2024.
Untuk itu, sebagai pembantu Jokowi, dia tetap harus izin, jika hendak melakukan kerja-kerja politik saat jam kerja.
"Kita kerja politik saat hari libur, akhir pekan, dan andai harus dilakukan di hari kerja, ada mekanisme cuti dan memohon izin dari bapak presiden, dan itu sudah dijalankan," tutupnya.
- Prabowo Ungkap Kemenangannya di Pilpres 2024 Berkat Dukungan Jokowi
- Beredar Ajakan Kepung Rumah Jokowi di Solo
- Presiden Prabowo Harus Sikat Habis Mafia di BPN Hingga KKP, Termasuk Jokowi