Prakiraan Cuaca, Palembang Diselimuti Awan Tebal Hari Ini

Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca di Palembang berawan tebal. Prakiraan cuaca ini berlaku hari ini, Senin (10/7) hingga Selasa (11/7) pukul 07.00 WIB.


Prakiraan cuaca awal tebal ini terjadi hampir diseluruh daerah di Palembang.

Dari data BMKG, awal tebal ini terjadi sejak pagi hari. Bahkan, beberapa daerah di Palembang mengalami ujan ringan.

Kondisi terjadi sejak pagi hari hingga sore hari. Sedangkan, malam hari kondisi di Palembang mulai berawan.

Untuk suhu udara di Palembang, 23 derajat celsius hingga 31 derajat celsius. Sedangkan, untuk kelembapan yaitu berkisar 60 persen hingga 100 persen.