Pengamanan Malam Tahun Baru Dipertebal, Polres Lubuklinggau Terjunkan Polwan Patroli di Mall

Kapolres Lubuklinggau AKBP Indra Arya Yudha. (Malik/RMOLSumsel.id)
Kapolres Lubuklinggau AKBP Indra Arya Yudha. (Malik/RMOLSumsel.id)

Polres Lubuklinggau pada malam tahun baru akan melakukan penebalan pengamanan dengan menerjunkan 160 personil. 


Untuk jumlah personil yang dilibatkan dalam pengamanan ini ada penebalan sebanyak 160 personel. Baik dari Polres Lubuklinggau maupun Polsek jajaran," kata Kapolres Lubuklinggau AKBP Indra Arya Yudha pada Sabtu, 30 Desember 2023.

Dijelaskannya, pada malam tahun baru pihak Polres bersama Forkopimda lebih dulu akan melaksanakan patroli. Itu dilakukan baik ke gereja yang masih melakukan peribadatan dan juga pengecekan ke Pospam dan Posyan. 

"Kita memiliki beberapa Posyan dan Pospam diantaranya di Bandara Silampari, stasiun kereta api, di perbatasan, Simpang Ridan dan pos pelayanan di Lippo," ujarnya.

"Nah pos pelayanan di Lippo ini sebagai pos utama di mana setiap harinya dilakukan monitoring dan evaluasi live di anev oleh Polda bahkan juga oleh Mabes Polri untuk mengecek keberadaan personil yang melaksanakan tugas disana," ujarnya.

Kata Kapolres, sebab Lippo Plaza ini menjadi salah satu titik pusat perbelanjaan bagi masyarakat yang akan berbelanja menjelang tahun baru. Dan bagi masyarakat yang menghabiskan malam tahun baru. 

"Kita mengimbau kepada masyarakat yang akan menghabiskan di malam tahun baru agar mematuhi tata tertib jangan sampai terlalu larut. Kemudian juga melakukan kegiatan-kegiatan yang tidak bermanfaat, berkumpul,balap liar ataupun kegiatan yang sifatnya melanggar hukum," terangnya.

Tambah Kapolres, untuk jumlah pengamanan malam tahun baru, bila dibutuhkan penambahan maka akan didukung pula personil Brimob Batalyon B Petanang. Mereka sambungnya akan melakukan kegiatan patroli rutin. 

Selain itu mulai Sabtu malam ini sampai dengan Minggu besok, pihaknya akan melibatkan beberapa personil untuk melakukan patroli di pusat perbelanjaan Lippo. Yakni dengan patroli jalan kaki di dalam mall. 

"Untuk memastikan pengunjung yang berbelanja dalam keadaan aman, tertib. Kedepankan Polwan-polwan, nanti berkeliling untuk mengimbau pengunjung, pedagang yang ada di mall untuk bisa sama-sama saling menjaga tata tertib dalam beraktivitas," bebernya. 

Mengenai petasan dan kegiatan yang sifatnya memang melanggar, Kapolres mengaku pihaknya tetap memberikan imbauan. Agar tidak mengganggu ketertiban, mengganggu masyarakat yang ingin beristirahat dengan menghidupkan petasan. 

"Sebab itu juga mempunyai potensi gangguan kamtibmas diantaranya kalau petasan itu mengenai kabel listrik, kita takut akan adanya kebakaran," terangnya.

"Jadi kita juga akan lakukan razia kepada beberapa kumpulan-kumpulan yang akan melakukan perayaan tahun baru yang berbahaya seperti petasan, musik remix masih tetap dilarang," pungkasnya.