Menangkan Hati Rakyat, Pasangan Charma-Novembriono Luncurkan Program Pangan Murah 

Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Walikota Palembang, Charma Afrianto dan Novembriono launching program pangan murah untuk rakyat/ist
Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Walikota Palembang, Charma Afrianto dan Novembriono launching program pangan murah untuk rakyat/ist

Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Walikota Palembang, Charma Afrianto dan Novembriono melakukan langkah konkret dengan meluncurkan Program Pangan Murah untuk Rakyat.


Selain bagian dari kampanye untuk mendapatkan dukungan masyarakat jelang Pemilihan Kepala Daerah. Program ini juga disusun untuk menjawab tantangan dalam memenuhi kebutuhan pangan masyarakat Palembang, terutama mereka yang berada di lapisan ekonomi menengah ke bawah.

"Pangan Murah untuk Rakyat adalah program andalan kami. Kami berkomitmen untuk menyediakan beras dengan harga terjangkau, bahkan di bawah harga pasar, sehingga masyarakat kami dapat merasakan manfaatnya," ungkap Charma Aprianto dalam acara buka bersama bersama relawan Satu Komando di Miracle Cafe, Jumat (5/4).

Lebih lanjut dia mengatakan, program ini akan diluncurkan pada tanggal 17 April 2024, setelah perayaan Idul Fitri. Pasangan yang akrab disapa Ca-Boy ini berencana untuk mendistribusikan 10 ton beras murah setiap harinya. 

Untuk memastikan pendistribusian tepat sasaran, mereka telah merancang sebuah aplikasi yang memungkinkan masyarakat mendaftar sebagai penerima manfaat secara online.

"Program pangan murah untuk rakyat, adalah program andalan kami, pembagiannya tentunya akan melibatkan Ketua Tim Kecamatan yang sudah kita bentuk dan akan didistribusikan secara bertahap, target kami 10 Ton/hari dan akan melaunching pasar murah di 18 Kecamatan, sampai bulan November nanti ketika Ca-Boy," jelasnya.

Dengan peluncuran program ini, pasangan yang bakal maju lewat jalur independen ini berharap dapat memperoleh dukungan yang lebih luas dari masyarakat Palembang. 

Mereka optimis bahwa program ini akan menjadi langkah signifikan menuju perubahan positif bagi kota Palembang. "Program pangan murah untuk rakyat yang akan kita sebar di 107 Kelurahan. Lewat proragam ini semoga Ca-Boy diterima ditengah masyarakat kota Palembang dan bermanfaat untuk Rakyat Miskin Kota," pungkasnya.