Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Kabupaten Empat Lawang mendukung Airlangga Hartarto (AH) maju sebagai calon Presiden pada Pemilu 2024 mendatang.
- Hasan Nasbi Mundur, Komunikasi Pemerintah Harus jadi Perhatian Serius
- Golkar Balik Kanan Dukung Airin-Ade Sumardi
- Pengamat: Jika Kepemimpinan Golkar Direbut Penguasa, Demokrasi Indonesia dalam Bahaya
Baca Juga
“Yang jelas, DPD II Partai Golkar Kabupaten Empat Lawang tetap mendukung AH (Airlangga Hartarto), sebagai calon presiden sesuai hasil Munas Golkar,” kata Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Empat Lawang David Ardianto Aljufri, Sabtu (22/10).
Disinggung soal keberangkatan mereka ke Jakarta, anggota Komisi V DPRD Sumsel ini mengatakan, dia dan pimpinan Golkar lainnya ke Jakarta untuk menghadiri puncak HUT Partai Golkar ke-58.
Menurut David, selain perayaan HUT Golkar, dalam pertemuan itu juga akan dibahas 4 agenda penting.
Keempat agenda itu adalah Peningkatan konsolidasi Partai Golkar sampai ke akar rumput, dan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) soal capres yang akan ditentukan kemudian hari.
"Saat ini kita fokus pada perbaikan ekonomi indonesia. Agenda ke empat adalah Penyusunan fungsionaris (caleg) DPR RI DPRD Provinsi kabupaten kota,” tandas dia.
- Hasan Nasbi Mundur, Komunikasi Pemerintah Harus jadi Perhatian Serius
- Golkar Balik Kanan Dukung Airin-Ade Sumardi
- Pengamat: Jika Kepemimpinan Golkar Direbut Penguasa, Demokrasi Indonesia dalam Bahaya