Camkan, Ini Pesan Ketua DPR RI pada Peringatan May Day 2020

Ketua DPR RI Puan Maharani mengatkan, semua elemen masyarakat harus bergotong royong dalam menangani wabah Covid-19. Jangan sampai wabah berdampak hingga ke sosial ekonomi yang akut.


Ia kemukakan itu untuk memperingati Hari Buruh Sedunia (May Day) yang jatuh pada hari ini, 1 Mei 2020.

“Di tengah suasana pandemik Covid-19, saya berharap semua pihak bergotong royong menangani wabah ini termasuk dampak-dampak sosial ekonominya,” ujarnya kepada wartawan, Jumat (1/5/2020).

Secara khusus, Puan meminta para pengusaha untuk tidak melakukan pemutusan hubungan kerja (PHK) kepada para buruh yang bekerja di perusahaan mereka. Mantan Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan ini mengimbau para pemilik usaha dan para pekerja untuk dapat bermusyawarah, menyelamatkan nasib perusahaan dan karyawan sembari menunggu situasi perekonomian berjalan normal kembali.

Selain itu, Puan juga meminta pemerintah pusat maupun daerah memberikan informasi kepada masyarakat mengenai PSBB ini dengan akurat. Termasuk informasi mengenai langkah-langkah selanjutnya setelah perusahaan-perusahaan diwajibkan menghentikan aktivitas normal akibat kebijakan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Jabodetabek.

“Informasi dari pemerintah tentang tahapan-tahapan menuju aktivitas normal orang bekerja dan berusaha sangat penting, untuk menyusun langkah-langkah bagi kepastian berusaha yang terkait dengan nasib para buruh,” ujarnya.

“Pemerintah juga harus memastikan para buruh yang terdampak pandemik Covid-19 mendapatkan bantuan sosial,” demikian Puan Maharani.[ida]