Aksi Solidaritas Bela Palestina, Ribuan Warga Palembang Turun ke Jalan

Aksi solidaritas bela Palestina di Palembang. (Denny Pratama/RMOLSumsel.id)
Aksi solidaritas bela Palestina di Palembang. (Denny Pratama/RMOLSumsel.id)

Ribuan warga Palembang dari berbagai lintas ormas dan elemen memadati Bundaran Air Mancur (BAM) depan Masjid Agung Sultan Mahmud Badaruddin II, Kecamatan IT I Palembang, Senin (30/10) siang.


Dengan mengenakan pakaian bernuansa putih hitam dan membawa bendera Palestina, mereka menyuarakan dukungan kepada Palestina yang saat ini sedang dijajah oleh Israel.

Berdasarkan pantauan di lapang, massa mulai berkumpul sejak pukul 13.00WIB. Satu mobil komando berada persis di depan massa dan menyuarakan dukungan serta bentuk kecaman terhadap agresi Israel.

Setelah menyuarakan sebagai bentuk perlawanan terhadap Israel, tepat pukul 14.45WIB, massa membubarkan diri. Sebelum bubar mereka menyempatkan diri untuk sholat ashar terlebih dahulu.

"Aksi hari ini adalah bentuk solidaritas terhadap saudara-saudara kita yang sedang tertindas, terzholimi di Palestina oleh zionis Israel," kata Ketua Forum Umat Islam Umar Said ketika diwawancarai di lokasi aksi.

Dia menyebutkan, gelombang massa yang mendukung Palestina ini bukan hanya terjadi di Kota Palembang. Melainkan di seluruh dunia, mulai di Amerika Eropa, Australia dan lain sebagainya.

"Bahkan di luar negeri cukup luar biasa, mereka melakukan pembelaan terhadap rakyat Palestina yang sedang dizholimi oleh zionis Israel," kata dia.

"Bahkan, pergerakan massa yang begitu masif seluruh dunia ini, tidak mempengaruhi sikap Israel. Ini yang kami sesalkan. Maka kami disini, satu-satunya cara memohon kepada Allah, agar segera menurunkan kekuatan yang luar biasa, agar mereka sadar," pungkasnya. [DP]