Sembilan Pesawat Tempur TNI AU Dapat Misi Pengeboman di Tanjung Pandan

Pesawat tempur TNI AU tiba di Lanud  Palembang untuk melakukan manuver sebelum latihan Operasi Jalak Sakti 2021. (m hatta/rmolsumsel.id)
Pesawat tempur TNI AU tiba di Lanud Palembang untuk melakukan manuver sebelum latihan Operasi Jalak Sakti 2021. (m hatta/rmolsumsel.id)

Sebanyak sembilan pesawat tempur TNI AU dari Pekanbaru tiba di Palembang, Kamis pagi (10/6) sekitar pukul 10.30 WIB. Terdiri dari delapan pesawat F-16 dari skadron 16 Pekanbaru dan tiga pesawat Hawk dari skadron 12 Pekanbaru.


Mereka mengusung misi untuk melakukan pengeboman di kawasan Tanjung Pandan, Provinsi Bangka Belitung. Hanya saja, pengeboman yang dilakukan merupakan salah satu tahapan latihan Operasi Jalak Sakti yang digelar jajaran TNI AU. 

Operasi Jalak Sakti sendiri merupakan kegiatan latihan tahunan. Berbeda dengan yang digelar tahun lalu. Kali ini Operasi Jalak Sakti menggelar manuver lapangan di Kota Palembang. Rencananya, Operasi Jalak Sakti bakal digelar 14-15 Juni mendatang.