Gelandang Borussia Dortmund, Jude Bellingham dikabarkan telah sepakat berkontrak dengan Real Madrid. Bahkan dia dikabarkan segera menjalani tes medis di Santiago Bernabeu dalam beberapa hari kedepan.
- Juara Balap Sepeda SEA Games Turun Bertanding di Kejurnas dan Pra PON Lubuklinggau
- Jangan Sampai Kehabisan! Tiket Grand Final Proliga 2024 Bisa Dibeli Lewat Aplikasi PLN Mobile
- PSSI Pastikan Pemain Abroad Langsung Gabung di Sydney
Baca Juga
Melansir The Athletic, Real Madrid dan Dortmund sepakat dengan nilai kontrak 100 juta EUR untuk gelandang timnas Inggris yang masih berusia 19 tahun itu dan bakal menjadikannya sebagai salah satu pemain dengan transfer termahal di Los Blancos.
"Realisasi transfer tersebut masih dalam proses yang baik dan tepat waktu sesuai dengan ketentuan FIFA Transfer Matching System (FIFA TMS)," menurut situs resmi Borussia Dortmund.
Itu artinya pemain peraih penghargaan best player Bundesliga musim 2022-2023 itu bakal masuk dalam skema peremajaan skuad Real Madrid yang kini juga dihuni oleh Vinicius Junior, Rodrygo Goes, Eduardo Camavinga, dan Fede Valverde.
- Duel Pemain Termahal, Indonesia Ungguli Australia
- Mees Hilgers Absen Bela Garuda
- Sah! Hasil Drawing 16 Besar Liga Champions, PSG Ketemu Madrid