Barcelona menghadapi awal tahun yang penuh tekanan akibat masalah pendaftaran pemain yang melibatkan Dani Olmo.
- Barcelona Tumbang di Kandang Sendiri, Atletico Madrid Tempati Puncak Klasemen La Liga
- Hasil El Clasico: Blaugrana Cukur Los Blancos 4-0
- Hasil Liga Champions: Barcelona Tekuk Bayern 4-1
Baca Juga
Pemain internasional Spanyol tersebut hanya didaftarkan hingga 31 Desember 2024 oleh La Liga, dan hingga kini Blaugrana belum berhasil memenuhi persyaratan finansial untuk memperpanjang pendaftarannya.
Klub sebenarnya telah mengetahui tenggat waktu tersebut, namun upaya terakhir Presiden Joan Laporta, termasuk penjualan kursi VIP di Spotify Camp Nou, terhambat oleh permintaan verifikasi tambahan dari La Liga.
Akibatnya, Barcelona kini terancam menjalani sisa musim tanpa Olmo, yang menjadi salah satu pemain penting mereka. Menurut laporan SPORT, jika Olmo gagal didaftarkan, kerugian finansial klub bisa mencapai €263 juta.
Angka ini mencakup gaji Olmo sebesar €48 juta yang tetap harus dibayarkan hingga kontraknya berakhir pada 2030, meskipun ia tidak bermain. "Selain itu, biaya transfer €55 juta yang sudah dikeluarkan untuk merekrutnya dari RB Leipzig juga menjadi sia-sia, sementara utang kepada klub Jerman tersebut tetap harus dilunasi," tulis laporan tersebut.
Kerugian lainnya datang dari hilangnya nilai pasar Olmo yang mencapai €60 juta, karena pemain tersebut berpotensi menjadi agen bebas. Penjualan kursi VIP yang awalnya diharapkan menghasilkan €200 juta juga hanya menghasilkan setengahnya akibat proses yang tergesa-gesa.
Meski demikian, Barcelona masih optimistis dapat mendaftarkan Olmo sebelum batas waktu pada 3 Januari 2025. Klub berharap La Liga memberikan pengecualian dengan alasan force majeure, meskipun keputusan akhir sepenuhnya berada di tangan otoritas liga.
- Real Madrid Tumbang di Kandang Espanyol
- Barcelona Tumbang di Kandang Sendiri, Atletico Madrid Tempati Puncak Klasemen La Liga
- Hasil El Clasico: Blaugrana Cukur Los Blancos 4-0