Kementerian Pertanian tengah memproduksi kalung herbal, yang disebut-sebut memiliki kandungan zat dapat mencegah virus corona penyebab Covid-19.
Namun agenda pembuatan kalung yang digulirkan Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbangtan) Kementerian Pertanian RI itu terus mendapat reaksi negatif bahkan ejekan dari berbagai pihak.
- Gaji Pokok Menteri-Wamen di Bawah UMP Jakarta
- Nasdem dan PPP Resmi Dukung Pasangan Luber di Pilkada Pagar Alam
- Penjualan Pakaian Bekas, Harusnya Importir yang Dilarang Bukan Pedagang
Baca Juga
Salah satu yang berkomentar negatif adalah Deputi Balitbang DPP Partai Demokrat, Syahrial Nasution. Menurutnya, rencana itu hampir mirip dengan ide Presiden Amerika Serikat, Donald Trump, yang menganjurkan rakyatnya untuk minum hand sanitizer agar terhindar dari penularan Covid-19.
“Rakyat disuruh pakai kalung untuk ngusir dan bunuh virus. Mirip-mirip ide Donald Trump anjurkan rakyatnya minum hand sanitizer,” sindir Syahrial melalui akun Twitter pribadinya, @syahrial_nst, Sabtu (4/7/2020).
Untuk itu, Syahrial menganjurkan Presiden Joko Widodo segera merealisasikan rencananya untuk melakukan perombakan atau reshuffle kabinet.
“Kementan produksi 'Jimat Anti-Corona'. Pak presiden, segerakanlah rombak kabinet. Biar pikiran menteri jadi sehat dan segar,” ujarnya.
Sebelumnya, Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo mengatakan, kalung antivirus ini adalah campuran dari 700 jenis tanaman. Di mana salah satunya diklaim mampu mematikan virus corona atau Covid-19.
“Bulan depan ini sudah dicetak, diperbanyak," kata Syahrul saat mempromosikan kalung itu ketika bertemu Menteri PUPR Basuki Hadi Muljono.[ida]
- 147 Pembalap dari 11 Provinsi Berlaga di BOB Downhill 2024
- Istri Ganjar Akan Hadiri Debat Pilpres Perdana Besok
- Soal DPA yang Dirancang DPR Mirip Zaman Orba, PKB Positive Thinking