Setelah Kalah dari Mali, Enam Pemain Timnas Tunisia Positif Covid-19

ilustrasi/net
ilustrasi/net

Tim nasional Tunisia harus menghadapi pukulan berat lagi minggu ini. Setelah menghadapi kekalahan telak dari Timnas Mali, kini enam anggotanya positif Covid-19. Federasi Sepak Bola Tunisia mengumumkan hal itu pada Jumat (14/1).


"Tes yang dilakukan pagi ini menunjukkan bahwa Naim Sliti, Yoann Touzghar, Oussama Haddadi, Mohamed Drager, Dylan Bronn dan Issam Jebali, telah tertular virus corona," isi pernyataan Federasi.

Para pemain harus melakukan diisolasi dan itu berarti harus melewatkan pertandingan tim berikutnya, yang mestinya berlangsung pada Minggu (16/1) melawan Mauritania.

Harapan Piala Afrika pun harus terampas. Ini membuat semua anggota tim sangat kecewa.

Berita itu muncul dua hari setelah kekalahan kontroversial Tunisia dari Mali, di mana wasit meniup peluit akhir dua kali sebelum waktu penuh. Tunisia, yang mati-matian mencari equalizer melawan tim yang dikurangi menjadi 10 orang, sangat marah. Menuduh pertandingan berlangsung dengan tidak fair.

Timnas Tunisia langsung meninggalkan lapangan dan tidak menghiraukan ketika diberitahu pertandingan harus dilanjutkan. Tim menolak untuk kembali ke lapangan. Konfederasi Sepak Bola Afrika (CAF) Kamis malam menolak permohonan Tunisia dan mengkonfirmasi kemenangan Mali.