PLN Palembang Pastikan Keandalan Listrik di Gereja Sambut Natal 2024

 Petugas PLN tengah melakukan pengawasan (Humas PLN)
Petugas PLN tengah melakukan pengawasan (Humas PLN)

Menjelang perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Palembang melakukan pengecekan instalasi listrik di sejumlah gereja di Kota Palembang, Selasa (24/12).


Langkah ini diambil untuk memastikan keamanan dan keandalan pasokan listrik selama perayaan berlangsung.  

Manager UP3 Palembang, Henry Nugroho, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rutinitas tahunan PLN.  

"Pengecekan ini dilakukan untuk mencegah gangguan listrik yang dapat mengganggu jalannya perayaan Natal. Kami ingin memastikan pasokan listrik di gereja-gereja aman dan lancar, sehingga umat Kristiani dapat merayakan Natal dengan khusyuk dan nyaman," ujar Henry.  

Pemeriksaan mencakup instalasi kabel, MCB, saklar, stopkontak, dan genset di beberapa gereja, termasuk Gereja St Maria, Gereja St Yoseph, dan Gereja HKBP Palembang.  

Sintua Gereja HKBP Palembang, Parulian Siregar, menyampaikan apresiasinya terhadap upaya PLN.  

"Kami sangat berterima kasih kepada PLN yang telah membantu memastikan kelistrikan di gereja kami. Dengan dukungan ini, kami berharap perayaan Natal tahun ini berjalan lancar, meriah, dan damai," ujarnya.  

PLN juga mengingatkan umat Kristiani untuk berhati-hati dalam menggunakan listrik selama perayaan. Henry mengimbau agar peralatan listrik diperiksa dan digunakan dengan benar untuk menghindari risiko gangguan atau kecelakaan.  

"Kami berharap pengecekan ini memberikan rasa aman dan nyaman bagi umat Kristiani dalam merayakan Natal 2024," tutup Henry.