Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) mengaku telah mempersiapkan antisipasi penanganan bencana akibat perubahan iklim.
Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Rusdi Hartono menjelaskan, di Kepolisian memiliki operasi yang sifatnya kontijensi seperti Aman Nusa Satu yang diperuntukan mengantisipasi konflik sosial, Aman Nusa Dua untuk mengantisipasi bencana dan Aman Nusa Tiga terkait antisipasi tidak pidana terorisme.
“Itu adalah suatu hal yang rutin dilakukan ketika menjelang perubahan iklim, dari kemarau ke hujan yang cenderung banyak menimbulkan masalah bencana alam, longsor banjir, maka polri baik tingkat Mabes maupun tingkat wilayah menggelar namanya operasi Aman Nusa dua, itu sudah disiapkan,” kata Rusdi kepada wartawan di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Rabu (10/11).
Rusdi menyebut, langkah-langkah antisipasi bencana telah dilakukan bahkan sejak tahun 2020. Misalnya, lanjut Rusdi, beberapa wilayah yang dikategorikan rawan bencana, personel telah disiagakan bahkan peralatan penunjang sudah diperiapkan.
“Tinggal kalau ada bencana main mereka, juga pencegahan mengingatkan mitigasi kepada masyarakat tentang antisipasi bencana itu,” pungkas Rusdi.
- PLN Gelar Kompetisi 'Light Your Green Action' untuk Mencari Solusi Perubahan Iklim
- Dampak Perubahan Iklim, 53 Danau dan Waduk Dunia Alami Penyusutan
- Kurangi Emisi, Air Canada Beli Puluhan Pesawat Hybrid