Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kota Palembang, menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) dan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) I DPD PAN Palembang, Sabtu (17/7). Muscab ini diharapkan mampu menghasilkan ketua DPC yang lebih berkualitas dalam memimpin partai kedepannya.
- PAN Palembang Evaluasi Kinerja dan Rancang Program Kerja untuk 2025
- Zulhas Minta Seluruh Kader PAN Wujudkan Cita-cita Swasembada Pangan Presiden Prabowo
- PAN Masih Kaji Keinginan Prabowo Soal Pemilihan Kepala Daerah
Baca Juga
Kegiatan ini dilakukan secara virtual yang dibuka langsung oleh Ketua DPW PAN Sumatera Selatan (Sumsel), Iskandar dan Sekretaris DPW PAN Sumsel, Joncik Muhammad.
Ketua DPD PAN Palembang, Azhari Harris mengatakan saat ini semua proses sudah dilalui, mulai dari Muscab atau Rakerda. Diharapkan kedepan PAN Palembang lebih dicintai dan mendapatkan hati di masyarakat. "Alhamdulillah pelaksanaan Muscab serentak dan Rakerda I DPD PAN Palembang berlangsung sukses dan lancar," katanya.
Dia menambahkan, kepada formatur yang terpilih maka untuk segera melakukan musyawarah mufakat untuk menentukan ketua, sekretaris dan bendahara. Sehingga, roda organisasi dari tingkat Kecamatan hingga Kelurahan bisa langsung tancap gas untuk bekerja.
"Saya sebagai ketua DPD PAN Palembang mengucapkan selamat kepada formatur terpilih, saya berharap bisa menghasilkan ketua-ketua DPC yang lebih berkualitas dalam memimpin partai ke depan," kata Wakil Ketua DPRD Palembang ini.
- Perkuat Kesiapsiagaan, Himpala Dharmapala Chakti Latih Anggota dalam Operasi SAR
- 176 Jemaah Haji Sumsel Sudah Melunasi Biaya, 6764 Belum Bayar
- Pengemudi Mobil Wuling Meninggal Dunia Usai Tabrak Taman Jalan di Lubuklinggau