Calon Wali Kota Palembang nomor urut 1, Fitrianti Agustinda atau yang akrab disapa Finda bersama suaminya, Dedi Sipriyanto, menyalurkan hak suara mereka di TPS 04 Jalan Sultan M. Mansyur, RT 02 RW 01 Kelurahan Bukit Lama, Rabu (27/11) pagi.
- Marbot Masjid di Palembang Sambut Janji Fitrianti Berikan Insentif dan Umroh untuk Pekerja Sosial
- Jelang Kampanye Akbar, Fitrianti Terus Melakukan Pendekatan dengan Masyarakat Sampaikan Visi Misi
- Fitri-Nandri Ingin Benahi Pasar di 107 Kelurahan Kota Palembang
Baca Juga
Tiba di lokasi dengan mengenakan baju pink lengan panjang dan celana jeans hitam, Fitri didampingi suaminya yang mengenakan baju safari hitam. Pasangan ini disambut oleh Ketua KPPS TPS 04, Ahmad Mirza. Setelah menyerahkan surat undangan dan mendaftar, Fitri dan Dedi langsung menuju bilik suara untuk mencoblos.
Usai menggunakan hak pilihnya, Fitri mengaku lega setelah hampir tiga bulan berkeliling ke 18 kecamatan di Palembang dalam masa kampanye. Hari pencoblosan ini, menurutnya, adalah puncak dari perjuangan panjangnya.
“Hari ini seluruh masyarakat Indonesia melaksanakan pesta demokrasi. Khusus di Palembang, kita memilih calon wali kota dan gubernur Sumsel. Harapan saya, pemimpin yang terpilih benar-benar peduli pada masyarakat dan sesuai dengan hati nurani warga,” ujar Fitri kepada wartawan.
Sebagai calon wali kota, Fitri menyatakan telah menyiapkan berbagai program dan visi misi yang berpihak kepada masyarakat. Fokus utamanya meliputi pendidikan, kesehatan, penciptaan lapangan kerja, serta pembangunan infrastruktur.
“Jika saya dan Nandriani Octarina dipercaya memimpin, kami akan segera merealisasikan program-program tersebut untuk masyarakat,” tegasnya.
Fitri juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga Palembang atas dukungan dan doa selama masa kampanye. Ia berharap perjuangannya bersama Nandriani dapat diijabah oleh Allah untuk mewujudkan kota Palembang yang maju dan sejahtera.
Untuk memantau hasil pencoblosan, Fitri menyatakan akan bergabung dengan tim pemenangan di Posko Fitri-Nandri di Jalan Panahan, Kampus Palembang.
“Saya titip pesan kepada masyarakat Palembang, apapun hasilnya, mari kita jaga persatuan dan kesatuan. Pilkada ini adalah upaya kita bersama untuk membangun Palembang yang lebih baik. Semoga kami diberi amanah untuk menjadi pemimpin yang peduli pada rakyat,” pungkas Fitri.
- Salurkan Hak Pilih, Yudha Pratomo Ajak Masyarakat Jaga Pilkada Agar Tidak Ada Kecurangan
- Warga Pagar Alam Berharap Pemimpin Terpilih Tidak Anti Kritik dan Dekat dengan Masyarakat
- Ludi Oliansyah Berharap Warga Pagar Alam Memilih Sesuai Hati Nurani