Bonsai Seharga Mobil Ikut Ramaikan Kontes Nasional di Lubuklinggau

Kontes Bonsai di Lubuklinggau/Foto:RMOL
Kontes Bonsai di Lubuklinggau/Foto:RMOL

Beragam jenis bonsai bernilai ratusan juta atau seharga mobil meramaikan kegiatan pameran dan kontes bonsai Nasional yang digelar di Taman Olahraga Silampari (TOS) Kota Lubuklinggau, Sumatera Selatan pada Jumat, 26 Mei 2023.


Kegiatan tersebut dalam rangka meramaikan program Ayo Ngelong ke Lubuklinggau yang diikuti oleh 555 peserta. Diantaranya berasal dari Sumatera Barat, Pekan Baru, Jambi, Bengkulu, Sumatera Selatan dan Lampung. 

"Kontes ini melombakan kelas bakalan, prospek, pratama, madya dan umum," kata Ketua Cabang Persatuan Penggemar Bonsai Indonesia (PPBI) Lubuklinggau, Musi Rawas dan Muratara yakni Dr Yudi.

Dijelaskannya, bonsai yang ikut serta dalam kontes ini tentu akan menaikan nilai jualnya. Sebab bonsai yang sudah jadi bila dibeli akan mahal. 

"Kalau yang rekornya di Indonesia Rp2,5 miliar itu di Bali. Nah kalau rata-rata yang kelas utama itu diatas ratusan juta. Bonsai itu butuh waktu, paling cepat bisa 15 tahun," ujarnya.

Yudi mengungkapkan, bahkan harga bonsai ada yang sampai Rp 250 juta hampir seharga mobil. 

Sementara itu Jurizal selaku Dewan Juri mengatakan dalam penilaian pihaknya menggunakan 4 kolim. Mulai dari penampilan, gerak dasar, keserasian dan kematangan. 

Selain itu, juri juga memberi nilai yakni baik dan naik sekali.

"Untuk yang 10 besar dilakukan dengan sistem komputerisasi oleh PPBI. Juri yang memberi nilai besar dibuang sama komputer, yang kecil juga dibuang sama komputer. Jadi yang dipakai tiga," ungkapnya. 

Kemudian  setelah masing-masing juri menjuri secara pribadi, maka dimasukan ke komputer. Dan dilanjutkan keesokannya kembali ke lapangan untuk evaluasi. 

"Setelah evaluasi lapangan, diperbaiki lagi. Jadilah nilai tim," pungkasnya.