Bahas Pemilu 2024, Yusril Harap PPP Sejalan dengan PBB

Ketum DPP PBB, Yusril Ihza Mahendra (kedua dari kiri) dan Ketum DPP PPP M. Mardiono (ketiga dari kanan)/RMOL
Ketum DPP PBB, Yusril Ihza Mahendra (kedua dari kiri) dan Ketum DPP PPP M. Mardiono (ketiga dari kanan)/RMOL

Partai Bulan Bintang (PBB) berharap Partai Persatuan Pembangunan (PPP) bisa sejalan dalam menghadapi pemilihan umum (Pemilu) tahun 2024 mendatang.


Hal itu diungkapkan Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra seusai menggelar pertemuan dengan Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono dan jajaran di Markas PPP, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (13/3).

“Kami PBB berharap dengan PPP bisa sejalan dalam menentukan arah pemilihan presiden (Pilpres) dan juga dalam gelaran pemilu yang akan datang,” kata Yusril.

Ia menambahkan, dalam pertemuan tertutup digelar dengan PPP barusan, kedua belah pihak turut mendiskusikan siapa sosok yang akan dicalonkan, hingga koalisi ke depan dengan melihat perkembangan politik mutakhir.

“Dengan kekuatan parpol yang ada sekarang ini kemungkinan akan ada 2 atau 3 pasangan calon dan yang seperti apa? Itu yang kita diskusikan dengan beliau. Tadi apakah tetap seperti KIB sekarang, atau ada formasi baru, atau bagaimana,” kata pakar hukum tata negara itu.

Pertemuan PBB dengan PPP dilangsungkan sekitar 2 jam lebih. Plt Ketua Umum PPP Mardino didampingi Wakil Ketua Umum PPP Amir Uskara, Arwani Thomafi, Ketua DPP PPP Achmad Baidowi, dan pejabat teras partai berlambang Kabah. Sementara, Yusril didampingi Sekjen PBB Afriansyah Noor dan pejabat teras PBB lainnya.