Indonesia menetapkan kuota haji yang diberangkatkan tahun 2022 sebanyak 100.051 jemaah.
- Kisah Inspiratif Yusirman, Penjual Es Tong-tong Keliling asal Muara Enim yang Sekolahkan Anak Hingga S2
- Heboh Video Aksi Pelecehan Seksual di Kereta Api, Ini Tanggapan PT KAI
- Ceritakan Pengalaman jadi Mualaf, Petarung MMA Wilhelm Ott Kunjungi Palembang
Baca Juga
“Setelah dua tahun, kita tidak memberangkatkan jemaah haji karena Covid-19, alhamdulillah atas ikhtiar dan doa kita semua, di tahun ini kita akan kembali memberangkatkan jemaah haji dengan kuota 100.051 jemaah dan 1.901 petugas,” ujar Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas saat memberi sambutan pada Peringatan Nuzulul Qur'an Tingkat Kenegaraan, di Jakarta, Selasa malam (19/4).
Menurut Menag, persiapan oleh Panitia Penyelenggaraan Ibadah Haji (PPIH) terus dimatangkan karena penjadwalan keberangkatan sudah ditetapkan.
“Insyaallah akan kita berangkatkan kloter pertama tanggal 4 Juni 2022,” tutur Menag.
Menag menambahkan, kepastian jumlah kuota haji ini menjadi salah satu kabar gembira yang perlu disampaikan kepada umat Islam Indonesia.
- Laut China Selatan Memanas, Filipina Setop Pembicaraan Eksplorasi Energi dengan Beijing
- Lagi, Kepala Intelijen Ukraina Sebut Vladimir Putin Tak Berumur Panjang
- Dua Tahun Menanti Keberangkatan ke Tanah Suci, Pelepasan JCH Diwarnai Air Mata